Kutim Peringatan Hari Pahlawan, Pahlawanku Inspirasiku

- Redaksi

Rabu, 10 November 2021 - 16:36 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Loading

KUTAI TIMUR – Bupati Kutai Timur, Drs. H. Ardiansyah Sulaiman, bertindak sebagai Inspektur dalam upacara peringatan hari Pahlawan pada tangga 10 November 2021.

Bertempat di Kutai Timur, Upacara digelar dan dihadiri pejabat Pemkab Kutai Timur serta TNI-POLRI, Satpol PP, Basarnas, Dishub, Korpri dan lainnya. tampak hadir para Veteran yang duduk berdampingan aparat Pemkab Kutai Timur.

Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman selaku inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Sosial RI Tri Rismaharini mengatakan semangat, tekad dan keyakinan pahlawan harus dapat menginspirasi dan menggerakkan semua untuk mengemban misi sejarah “mengalahkan” musuh bersama yang sesungguhnya yaitu kemiskinan dan kebodohan dalam arti yang luas. Hal ini sejalan dengan tema Hari Pahlawan 2021 “Pahlawanku Inspirasiku”.

Baca Juga :   Wabup Kasmidi Bulang Ungkap Persentase Vaksin Kec. Bengalon 68%

“Dalam 20 tahun mendatang kita akan memasuki “bonus demografi” yaitu periode dimana angka dependency ratio mencapai angka minimal. Periode ini akan terdapat lebih banyak tenaga kerja produktif yang bermanfaat untuk memenangkan perang melawan kemiskinan dan kebodohan,” ucapnya.

Namun disisi lain, juga terdapat kecenderungan berkurangnya lapangan pekerjaan yang harus diantisipasi dengan cerdas dan seksama. Kenyataan ini harus dihadapi dengan semangat wirausaha yang sesungguhnya.

“Melalui peringatan Hari Pahlawan tahun 2021 marilah kita bersama-sama bahu membahu dengan penuh keikhlasan dan rasa tanggung jawab serta penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan, memberikan kontribusi bagi bangsa dan negara sesuai kemampuan dan profesi masing-masing,” harap Mensos RI.

Baca Juga :   Tes SKB CPNS 2021 Resmi Dibuka

Lebih lanjut dikatakan, melalui momentum peringatan Hari Pahlawan 2021 mengajak semua untuk menjadikan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi disetiap langkah yang penuh dengan inovasi dan daya kreasi.

“Setiap orang bisa menjadi pahlawan dibidang apapun dan bahkan bisa pula dengan menjadi pahlawan bagi ekonomi keluarganya dan komunitasnya,” tuturnya.

Penghormatan atas jasa pengorbanan para pahlawan yang telah mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca Juga :   Bupati Sebut Kutim Indonesia Mini, Beragam Suku Ada Di Sini

“Anak-anak Indonesia dalam apapun keterbatasanmu, kalian bisa kembangkan talenta apasaja. Selama tidak ada kata menyerah dan putus asah, tetap bekerja keras ditengah keterbatasan yang ada.
Teruslah menjadi anak Indonesia yang sebenarnya dengan memahami dan menghormati kesepakatan bersama yaitu, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 1945. Semoga kita ‘menjadi PEMENANG’ dalam era kehidupan normal baru,” tutupnya.

Hadir dalam upacara itu, Ketua DPRD Kutim Joni dan anggota DPRD Kutim lainnya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Kutim serta undangan lainnya. (Adv)

Berita Terkait

Sayid Anjas Salurkan Tabung Gas 3 Kg dengan Harga Murah untuk Warga Sangatta Utara
Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja
Kutim Gelar Kampanye Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting
DPRD Kaltim Desak Pemkot Balikpapan Siapkan Infrastruktur Hadapi Lonjakan Penduduk IKN
Baharuddin Demmu: Pengelolaan SDA Kaltim Harus Ramah Lingkungan dan Berkeadilan
Lemahnya Implementasi Perda Kawasan Tanpa Asap Rokok, DPRD Kaltim Angkat Suara
Ananda Emira Moeis: Database Pertanian Jadi Fondasi Ketahanan Pangan di Era IKN
Syarifatul Sya’diah Dorong Pemerataan Pendidikan di Pedalaman Berau

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 20:05 WITA

Sayid Anjas Salurkan Tabung Gas 3 Kg dengan Harga Murah untuk Warga Sangatta Utara

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:14 WITA

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Senin, 9 Desember 2024 - 23:28 WITA

DPRD Kaltim Desak Pemkot Balikpapan Siapkan Infrastruktur Hadapi Lonjakan Penduduk IKN

Senin, 9 Desember 2024 - 23:15 WITA

Baharuddin Demmu: Pengelolaan SDA Kaltim Harus Ramah Lingkungan dan Berkeadilan

Senin, 9 Desember 2024 - 22:09 WITA

Lemahnya Implementasi Perda Kawasan Tanpa Asap Rokok, DPRD Kaltim Angkat Suara

Senin, 9 Desember 2024 - 21:18 WITA

Ananda Emira Moeis: Database Pertanian Jadi Fondasi Ketahanan Pangan di Era IKN

Senin, 9 Desember 2024 - 21:01 WITA

Syarifatul Sya’diah Dorong Pemerataan Pendidikan di Pedalaman Berau

Senin, 9 Desember 2024 - 19:40 WITA

Yonavia Desak Perbaikan Jalan dan Akses Air Bersih di Kubar dan Mahulu

Berita Terbaru

DPRD Kutim

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Selasa, 4 Feb 2025 - 14:14 WITA

Opini

FENOMENA FEODALISME MENTAL DIKALANGAN MAHASISWA.

Kamis, 26 Des 2024 - 22:34 WITA