Tugas Satpol PP Di Anggap Tinggi Resiko Plt Kepala Satpol PP Kutim Berharap Ada Tunjangan Resiko Untuk Mereka

- Redaksi

Senin, 23 Oktober 2023 - 15:36 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Loading

Sangatta – Satuan polisi pamong praja ( satpol PP) yang berada di naungan pemkab Kutai Timur, Menjadi salah satu pasukan khusus andalan Pemerintah daerah dalam melakukan berbagai macam kegiatan di bagian kemanan. Mereka menjadi garda terdepan dalam menjalankan Peraturan Daerah ( Perda ) yang menjadi kebijakan pemerintah daerah.

Satpol PP bukanlah kesatuan kepolisan atau TNI akan tetapi mereka memiliki peran penting yang cukup diperhitungkan di Pemerintahan daerah karena bertugas dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang effective dan berkualitas.

Baca Juga :   APBD Kutim Cukup Besar, Wakil Bupati Harapkan Bisa Petakan Bakat Anak Dibidang Olah Raga

Contoh hal yang menjadi tugas utama dari satpol pp atau polisi pamong praja, yaitu menjaga ketertiban pedagang kaki lima, atau menjaga ketertiban lingkungan di pemerintahan daerah atau wilayah kemasyarakatan.

Melihat peran yang cukup penting tersebut, satuan Polisi Pamong Praja Satpol PP Kabupaten Kutai Timur (Kutim) berharap ada tunjangan resiko dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutim.

Dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang aman Plt Kepala Satpol PP Kutim, Landudi mengatakan pihaknya sudah bersuara sejak lama pada pemerintah dan DPRD untuk mengakomodir tunjangan resiko.

Baca Juga :   Dinas BKKBN Hadirkan Bidan Murni di Stand Pekan Raya Expo 2023 Kutai Timur

“Mantan Kepala Satpol pun meminta saya untuk mengawali hal ini agar bisa terealisasi,” ujarnya kepada wartawan.

tunjangan resiko dipandang penting di tengah banyaknya resiko yang akan dihadapi oleh Satpol PP ketika berhadapan dengan berbagai elemen masyarakat yang seringkali melakukan pelanggaran hukum khususnya Peraturan Daerah (Perda).

“Tunjangan resiko ini didapatkan karena beban tugas yang berat sebagaimana tunjangan resiko yang didaptkan oleh petugas pemasyarakatan,” tuturnya.

Baca Juga :   Roadshow Bazar UMKM Kutim: Sajikan Kreasi Kuliner dan Kerajinan Khas Daerah!

Apalagi menjelang pemilihan umum (Pemilu) banyak yang akan dikerjakan Satpol PP dalam penegakan Perda dan Perkada. Oleh sebab itu Landudi berharap agar secepatnya pemerintah mengambil keputusan mengingat pemberian tunjangan resiko ini telah termuat dalam aturan yang dibuat pemerintah pusat.

“Seharusnya ada, mengingat anggaran kita cukup, semoga pemerintah dapat memikirkan ini. Apalagi usulan ini sudah kita sampaikan hampir tiap tahun ke pemerintah daerah,” tutupnya.(adm2)

Berita Terkait

Kasmidi Bulang Lepas Peserta Jelajah Bukit Pelangi
Darsafani Upayakan Diskop UKM Kutim Dari Grade B Naik Ke Grade A
Disdikbud Kutim Gelar Bimbingan Teknis Di Samarinda Tentang Perencanaan Berbasis Data
Guna Wujudkan Good Governance, Bupati Kutim Tindaklanjuti Hasil Kegiatan Koordinasi Supervisi Program Pemberantasan Korupsi
Bupati Buka Kegiatan Pengembangan Dan Evaluasi Penanggulangan Tuberkolusis Di Kutai Timur
Disdik Kutim Buka Kegiatan Sosialisasi Bimbingan Tehnis Dan Kursus pelatihan Tata Busana, Membatik, Pastry & Bakery, Komputer aplikasi dan seni music/vocal
Kepala Desa Wanasari Muara Wahau Kutim Di Lantik, Kadis DPMDes Ingatkan Jangan Terburu-Buru Ganti Perangkat Desa
Bupati Kutim Lantik Kepala Desa Wanasari Muara Wahau, Bupati Ingatkan Tugas Dan Fungsi Kepala Desa

Berita Terkait

Sabtu, 25 November 2023 - 22:51 WITA

Dalam Rangka Kunjungan Kerja Hj.Fitriani Hadiri Pansus Pengarustamaan Gender Di Yogyakarta

Sabtu, 25 November 2023 - 20:22 WITA

Guna Permudah Panen Sawit, Joni Serahkan Alat Bantu Panen Pada Poktan Di Rantau Pulung

Sabtu, 25 November 2023 - 11:06 WITA

Ketua DPRD Kutim Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Para Guru, Di Hari Guru Indonesia

Jumat, 24 November 2023 - 18:55 WITA

Ubaldus Tegaskan Bagi Karyawan Yang Bekerja Lebih Dari Satu Tahun Seharunya Sudah Punya KTP

Jumat, 24 November 2023 - 15:49 WITA

Joni Serahkan Bantuan Motor 3 Roda Pada 4 RT Di Desa Singa Geweh Sangatta Selatan

Jumat, 24 November 2023 - 13:05 WITA

Guna Penguatan Agama Lewat Syiar Syair Islami Hj. Fitriani Serahkan Bantuan Alat Hadro Pada Majelis Ta’lim Muara Gabus Sangatta

Kamis, 23 November 2023 - 11:09 WITA

Joni Serahkan Bantuan Alat Kesenian Pada Kelompok Kuda Lumping Bengalon

Senin, 20 November 2023 - 21:01 WITA

Arfan Ungkapkan Ada Kenaikan Pendapatan Asli Daerah Kutai Timur Dari Kobexindo Cemen

Berita Terbaru

Kominfo Kutai Timur

Kasmidi Bulang Lepas Peserta Jelajah Bukit Pelangi

Sabtu, 25 Nov 2023 - 16:30 WITA

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!