Kutai Timur – Sejumlah pejabat strategis Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) menghadiri Rapat Pengendalian Operasional Kegiatan (Radalok) Triwulan IV di Hotel Harris, pada Minggu siang (27/10/2024).
Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kutim, Agus Hari Kesuma (AHK) bertindak sebagai pemimpin dalam Radalok kali ini.
Dalam penyampaiannya, ia menekankan agar pejabat di Kutai Timur melakukan tupoksinya secara maksimal dan patuh pada setiap prosedur yang ada.
“Bekerjalah sesuai prosedur yang benar, tetap fokus, dan perkuat koordinasi jika ada masalah di lapangan. Tujuannya, semua kegiatan bisa mencapai target yang ditetapkan,” jelas AHK.
Ia juga menegaskan agar setiap kebijakan dan kegiatan yang dilaksanakan harus memberi manfaat maksimal bagi masyarakat.
“Jangan sampai ada kendala yang menghambat manfaat bagi rakyat,” ujar Pjs Bupati Kutim.
“Jadi rapat pimpinan ini akan membantu memastikan langkah konkret dan menyeluruh dalam penggunaan anggaran agar bisa optimal,” tambah AHK.
Untuk diktehui, sejumlah pejabat yang hadir dalam rapat tersebut adalah, Asisten Ekonomi Pembangunan Seskab Kutim, Zubair, Asisten Administrasi Umum, Sudirman Latief, serta Kepala Bagian dari lingkup Sekretariat Kabupaten Kutim (Setkab Kutim).
Terakhir, dihadapan pejabat yang hadir, ia meminta komitmen mereka untuk memaksimalkan anggaran dan memastikan setiap kegiatan berjalan sesuai dengan rencana untuk kepentingan masyarakat.
“Rapat ini akan menjadi wadah bagi para pemangku kepentingan untuk berdiskusi dan mencari solusi atas kendala yang mungkin dihadapi selama pelaksanaan program,” pungasnya. (Adv/r)