SANGATTA – Menjelang Pilkada serentak 2024, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kutai Timur (Kutim), H. M. Agus Hari Kesuma (AHK), menggarisbawahi pentingnya peran seluruh pihak dalam menciptakan suasana kondusif. Dalam pernyataannya, AHK menekankan bahwa setiap pihak harus meningkatkan perannya, memperkuat silaturahmi, dan menyatukan visi demi suksesnya Pilkada Kutim 2024.
“Setiap pihak harus meningkatkan perannya, memperkuat silaturahmi dan menyatukan visi demi suksesnya Pilkada Kutim 2024. Potensi kerawanan ada, tetapi kami optimistis, insyaAllah, hal itu dapat diredam,” ujar AHK, dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar di Hotel Royal Victoria, Sangatta, pada Rabu, (30/10/2024).
Potensi kerawanan telah dipetakan dengan baik, meliputi distribusi logistik, peran penyelenggara, dan netralitas ASN (Aparatur Sipil Negara) yang menjadi perhatian utama. Agus menegaskan bahwa netralitas ASN adalah harga mati, begitu pula dengan TNI-Polri.
“ASN harus netral, hal tersebut merupakan harga mati, begitu pula TNI-Polri,” tegasnya. Sinergi antara eksekutif, legislatif, dan yudikatif akan memperkuat langkah antisipasi ini.
Dengan pemetaan potensi kerawanan yang matang dan sinergi yang kuat antarinstansi, diharapkan Pilkada 2024 di Kutim dapat berjalan dengan aman, damai, dan lancar. AHK optimistis bahwa dengan kerja sama yang baik, setiap potensi kerawanan dapat diatasi, sehingga proses demokrasi dapat berlangsung dengan sukses.