Semarak HUT RI ke-78, Polisi Cilik SDN 001 Sangatta Utara Beraksi

- Redaksi

Kamis, 17 Agustus 2023 - 22:52 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Loading

SANGATTA – Pelaksanaan upacara detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Kutim, yang dipusatkan di halaman kantor Bupati, Kamis (17/8/2023) tampak berbeda dari biasanya. Sebab, di sela-sela acara tersebut dimeriahkan polisi cilik (Pocil) dari pelajar SD 001 Sangatta Utara.

Penampilan pelajar yang mengenakan baju seragam polisi tersebut mengundang decak kagum peserta upacara, lantaran tampil menawan. Mulai dari Bupati Ardiansyah Sulaiman, Wabup Kasmid Bulang, Fokopimda dan peserta upacara lainnya dibuatnya terkagum-kagum dengan penampilan mereka.

Setelah upacara peringartan Hut Proklamasi usai, Pocil tersebut melakukan berbagai atraksi baris berbaris dan senam gembira. Gerakannya yang lincah dan lucu, membuat peserta upacara kagum, lantaran kompak dan lancar serta menawan.

Baca Juga :   Masalah Teknis SPD Menghambat Progres Pencairan Anggaran di Kutai Timur

Bahkan usai melakukan atraksinya tersebut, sejumlah pejabat dan berbaga kalangan berfoto bersama dengan mereka. Pocil itu menjadi perhatian agar bisa berfoto bersama, sebagai kenangan saat peringatan HUT Kemerdekaat RI ke-78 di halaman kantor Bupati.

“Selaku kepala daerah, saya bangga terhadap inisiasi pihak panitia bekerja sama dengan para guru dari sekolah-sekolah tersebut. Artinya, kita semakin peduli untuk melibatkan anak-anak sebagai generasi muda dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI,” ujar Bupati.

Ardiansyah menambahkan aksi mereka yang handal memperagakan berbagai atraksi tersebut, akan menjadi pendorong bagi pembentukan karakter bangsa di daerah ini agar semakin berkualitas dan memahami apa arti perjuangan yang telah dilakukan para pejuang dalam merebut Kemerdekaan RI.

Baca Juga :   Pemkab Kutim Menunggu Keputusan Kemendagri Terkait Sengketa Wilayah Sungai Manubar

Sedangkan Kepala SDN 001 Sangatta Utara Tri Agustin Kusumaningrum menyampaikan pada HUT RI Ke 78 pocil dapat tampil sukses berkat kerjasama Disdikbud Kutim dan Polres Kutim. Ia membeberkan kegiatan ini dimulai dengan seleksi anggota Pocil di April 2023, terdapat 31 peserta didik SDN 001 Sangatta Utara. Kemudian dilatih materi PBB, keselamatan berlalu lintas, anti bullying dan anti narkoba sejak Mei 2023.

“Kedepannya para anggota pocil ini dapat menjadi role model bagi peserta didik lainya, sebagai kader pelopor keselamatan berlalu lintas dan sekaligus menjadi Tim Penegak Disiplin sekolah. Alhamdulillah hari ini POCIL telah menunjukkan diri dapat tampil di depan bapak Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur,” kata Tri Agustin.

Baca Juga :   Bupati Buka Kegiatan Pengembangan Dan Evaluasi Penanggulangan Tuberkolusis Di Kutai Timur

Ia mengatakan pocil ini diberi nama Wiratama Cendekia 2023. Tak lupa ia mengapresiasi pelatih dari polres Kutim yakni IPDA Samuel.T.S.SOS sebagai Ka. TEAM, Aiptu Sasnural sebagai pelatih Utama, Brigpol Despine sebagai pelatih dan Bripda Arya juga sebagai Pelatih. Kemudian guru yang menjadi pendamping pocil yakni Rohmuddin, Agus Widianto, Suarno, Lalu Mansur Wijaya, Aris Haryono, Yoel Kamiah Palayukan, Suharwati, Niken Suryati dan Israbiah Lestari. (Adv)

Berita Terkait

Kutim Gelar Kampanye Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting
Ramai Kegiatan Produktif di Akhir Tahun, Kadispora Kutim Bangga Pemuda Makin Berdaya
Pjs Bupati Kutai Timur Soroti Penerapan Aturan Ganti Rugi Pencemaran Lingkungan
Disdikbud Kutim: Program Seragam dan Kebijakan Pendidikan Fokus Ringankan Beban Orang Tua
Pjs Bupati Kutim Terima Laporan DLH Terkait Kondisi Lingkungan di Kutim
Disdikbud Kutim Fokus Penuhi 7 Program Unggulan Pendidikan di Tahun Terakhir Masa Jabatan Bupati dan Wabup
Pjs Bupati Kutim Instruksikan Dinas PU Segera Lakukan Mitigasi Risiko Galian C
Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Kutim Soroti Percepatan Infrastruktur dengan Skema Multi Years Contract

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 20:05 WITA

Sayid Anjas Salurkan Tabung Gas 3 Kg dengan Harga Murah untuk Warga Sangatta Utara

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:14 WITA

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Senin, 9 Desember 2024 - 23:28 WITA

DPRD Kaltim Desak Pemkot Balikpapan Siapkan Infrastruktur Hadapi Lonjakan Penduduk IKN

Senin, 9 Desember 2024 - 23:15 WITA

Baharuddin Demmu: Pengelolaan SDA Kaltim Harus Ramah Lingkungan dan Berkeadilan

Senin, 9 Desember 2024 - 22:09 WITA

Lemahnya Implementasi Perda Kawasan Tanpa Asap Rokok, DPRD Kaltim Angkat Suara

Senin, 9 Desember 2024 - 21:18 WITA

Ananda Emira Moeis: Database Pertanian Jadi Fondasi Ketahanan Pangan di Era IKN

Senin, 9 Desember 2024 - 21:01 WITA

Syarifatul Sya’diah Dorong Pemerataan Pendidikan di Pedalaman Berau

Senin, 9 Desember 2024 - 19:40 WITA

Yonavia Desak Perbaikan Jalan dan Akses Air Bersih di Kubar dan Mahulu

Berita Terbaru

DPRD Kutim

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Selasa, 4 Feb 2025 - 14:14 WITA

Opini

FENOMENA FEODALISME MENTAL DIKALANGAN MAHASISWA.

Kamis, 26 Des 2024 - 22:34 WITA