Pandi Widiarto Sampaikan Pandangan Fraksi Demokrat pada RAPBD Kutim 2025: Ada Ketimpangan

- Redaksi

Jumat, 22 November 2024 - 23:47 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82?

CREATOR: gd-jpeg v1.0 (using IJG JPEG v62), quality = 82?

Loading

KUTAI TIMUR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menggelar rapat Paripurna ke-20 yang membahas Pandangan Umumnya Fraksi-Fraksi DPRD Kutim terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Rancangan APBD Kutim 2025, di Ruang Sidang Utama DPRD Kutim, Jumat (22/11/2024).

Mewakili Fraksi Demokrat, Ketua Fraksi Pandi Widiarto menyampaikan beberapa catatan pada Nota Penjelasan yang disampaikan Pemerintah Daerah.

Pandi Widiarto menyampaikan Fraksi Partai Demokrat menemukan adanya ketimpangan yang signifikan antara belanja operasional yang lebih besar dibandingkan dengan belanja modal.

Baca Juga :   Legislator Kari Palimbong Catat Berbagi Aspirasi Rakyat di Kampung Tator

“Temuan ini menyoroti pentingnya perencanaan dan pengelolaan keuangan yang lebih baik oleh Pemerintah Daerah. Fraksi Partai Demokrat mendorong pemerintah untuk mempertimbangkan penambahan anggaran multi-years, yang diharapkan dapat mendukung pembangunan infrastruktur, khususnya dalam program konektivitas antar desa dan kecamatan di Kutim,” sebut Pandi.

Pandi Widiarto juga menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Baca Juga :   Tim Pansus Raperda PPBKP Mulyana Sampaikan Urgensi Disahkannya Perda Ini

“Fraksi Demokrat mengusulkan agar masyarakat diberikan akses yang lebih mudah untuk mengetahui bagaimana anggaran publik digunakan dan bagaimana hasil dari berbagai program yang dilaksanakan,” tegasnya.

“Ini bertujuan agar publik dapat lebih memahami penggunaan anggaran dan dampaknya terhadap pembangunan daerah,” tambahnya.

Ia mengungkapkan bahwa Fraksi Partai Demokrat sangat berharap langkah-langkah tersebut dapat mempercepat kemajuan pembangunan di Kutai Timur.

Baca Juga :   Disdik Kutim Didesak Laksanakan PTMT 100 Persen

“Tentunya hal ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mewujudkan pemerintahan yang lebih efisien serta bertanggung jawab,” tandasnya.

Rapat Paripurna ke-20 tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Kutim, Jimmi, didampingi Wakil Ketua II, Prayunita Utami.

Turut hadir dalam rapat, Asisten Pemkesra Setkab Kutim, Poniso Suryo Renggono, Sekwan Juliansyah, 23 Anggota DPRD Kutim lainnya dan perwakilan unsur Forkopimda serta tamu undangan lainnya. (Adv/res).

Berita Terkait

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja
Kutim Gelar Kampanye Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting
DPRD Kaltim Desak Pemkot Balikpapan Siapkan Infrastruktur Hadapi Lonjakan Penduduk IKN
Baharuddin Demmu: Pengelolaan SDA Kaltim Harus Ramah Lingkungan dan Berkeadilan
Lemahnya Implementasi Perda Kawasan Tanpa Asap Rokok, DPRD Kaltim Angkat Suara
Ananda Emira Moeis: Database Pertanian Jadi Fondasi Ketahanan Pangan di Era IKN
Syarifatul Sya’diah Dorong Pemerataan Pendidikan di Pedalaman Berau
Yonavia Desak Perbaikan Jalan dan Akses Air Bersih di Kubar dan Mahulu

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:14 WITA

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Rabu, 1 Januari 2025 - 17:11 WITA

Serikat Pekerja UKS KPCT Pama Site Sangatta, Gelar Kegiatan Mancing Mania Guna Sambut Tahun Baru 2025

Selasa, 24 Desember 2024 - 18:17 WITA

Polda Kaltim Periksa 9 Saksi Menyangkut Dugaan Pencabulan di Kota Balikpapan

Selasa, 17 Desember 2024 - 19:22 WITA

Kutim Gelar Kampanye Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

Senin, 9 Desember 2024 - 23:15 WITA

Baharuddin Demmu: Pengelolaan SDA Kaltim Harus Ramah Lingkungan dan Berkeadilan

Senin, 9 Desember 2024 - 22:09 WITA

Lemahnya Implementasi Perda Kawasan Tanpa Asap Rokok, DPRD Kaltim Angkat Suara

Senin, 9 Desember 2024 - 21:18 WITA

Ananda Emira Moeis: Database Pertanian Jadi Fondasi Ketahanan Pangan di Era IKN

Senin, 9 Desember 2024 - 21:01 WITA

Syarifatul Sya’diah Dorong Pemerataan Pendidikan di Pedalaman Berau

Berita Terbaru

DPRD Kutim

Rapat Dengar Pendapat di DPRD Kutim Bahas Perubahan Roster Kerja

Selasa, 4 Feb 2025 - 14:14 WITA

Opini

FENOMENA FEODALISME MENTAL DIKALANGAN MAHASISWA.

Kamis, 26 Des 2024 - 22:34 WITA