Hasna Ingin Adanya Kesetaraan Sejati Antara Laki-Laki Dan Perempuan

- Redaksi

Kamis, 2 November 2023 - 22:00 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Loading

Sangatta – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) Hasna, memberikan tanggapannya terkait perempuan yang menjadi pemimpin.

Ditemui usai melakukan Kegiatan perempuan berpolitik, hasna memberikan pernyataan bahwa peran perempuan dalam dunia politik dan masyarakat secara umum sudah terlihat jelas.

Dalam pandangannya, Hasna menyoroti perhatian khusus yang sering dimiliki perempuan terhadap isu-isu sosial dan kemanusiaan.

Baca Juga :   Terminal Bus Kecamatan Kabupaten Kutim Kurang Dimanfaatkan, Jimmy ; Lengkapi Fasilitas

” Perempuan cenderung memiliki pandangan yang berbeda dalam politik. Saat berbicara tentang politik, perempuan seringkali membawa perspektif yang berbeda dibandingkan dengan laki-laki,” katanya saat dijumpai di Gedung Serba Guna (GSG) Bukit Pelangi, Kamis (2/11/2023).

ia juga mengungkapkan keprihatinannya tentang perlindungan dan hak-hak perempuan yang belum sepenuhnya terpenuhi.

“Kami sering kali lebih memperhatikan aspek moral dan kemanusiaan dalam keputusan politik kami. Kami masih mempertimbangkan dampak luasnya,” katanya.

Baca Juga :   Joni Ingatkan KPC Percepat Proggres Pembangunan Infrastruktur Jalan Rantau Pulung Kutim

“Kami menginginkan kesetaraan sejati antara laki-laki dan perempuan,” tegasnya.

Satu lagi, kata Hasna peran ibu tidak hanya terbatas pada anak-anaknya, melainkan juga pada perempuan lain di masyarakat. Kendala waktu sering kali menjadi tantangan dalam menjalankan berbagai peran tersebut.

“Kami harus kuat, seperti ibu yang gigih, dan meskipun kadang-kadang merasa takut, kami harus tetap maju, karena ketakutan bisa menjadi hambatan bagi kami,” ucapnya.

Baca Juga :   Basti Sangga Langi Kecam Perusahaan yang Larang Karyawan Ikuti Peringatan Hari Buruh

Dengan upaya terus menerus, perempuan memberikan kontribusi penting dalam membangun masyarakat yang lebih adil dan seimbang. Terakhir, Hasna berharap dapat menjadi inspirasi bagi perempuan lain di Kutim.

“Kami dapat menginspirasi perempuan di mana pun untuk terus berjuang,” ujarnya

Berita Terkait

Pentingnya Kajian Berkala untuk Meningkatkan Kesadaran Perempuan dan Remaja
Pandi Widiarto Wajah Baru Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur
Mulyana Kembali Terpilih Sebagai Wakil Rakyat Dari Partai PAN Dapil II Kutim
Anggota DPRD Novel, Menyoroti Pentingnya Koordinasi Dalam Penanganan HIV dan AIDS di Kutim
Pentingnya Intervensi Pemerintah di Sektor Pertanian Faisal Rachman Dukung Dengan Bantu Subsidi
Perlunya Edukasi dan Infrastruktur untuk Atasi Kekerasan Terhadap Perempuan
Faisal Rachman Anggap Investasi Yang Masuk Ke Kutim Tidak Memberikan Dampak Yang Berarti
Joni Ungkapkan Salah Satu Cara Menjaga Keamanan Di Lingkungan Masyarakat

Berita Terkait

Senin, 26 Agustus 2024 - 22:25 WITA

Pentingnya Kajian Berkala untuk Meningkatkan Kesadaran Perempuan dan Remaja

Kamis, 15 Agustus 2024 - 22:34 WITA

Pandi Widiarto Wajah Baru Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur

Rabu, 14 Agustus 2024 - 22:20 WITA

Mulyana Kembali Terpilih Sebagai Wakil Rakyat Dari Partai PAN Dapil II Kutim

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 22:48 WITA

Anggota DPRD Novel, Menyoroti Pentingnya Koordinasi Dalam Penanganan HIV dan AIDS di Kutim

Senin, 29 Juli 2024 - 22:37 WITA

Perlunya Edukasi dan Infrastruktur untuk Atasi Kekerasan Terhadap Perempuan

Senin, 29 Juli 2024 - 22:34 WITA

Faisal Rachman Anggap Investasi Yang Masuk Ke Kutim Tidak Memberikan Dampak Yang Berarti

Senin, 29 Juli 2024 - 22:31 WITA

Joni Ungkapkan Salah Satu Cara Menjaga Keamanan Di Lingkungan Masyarakat

Senin, 29 Juli 2024 - 22:13 WITA

Fitriyani Setuju jika Kutai Timur Menyediakan Tanah untuk Sekolah SMA

Berita Terbaru

DPRD Kutim

Pandi Widiarto Wajah Baru Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur

Kamis, 15 Agu 2024 - 22:34 WITA